Kiat Menurunkan Berat Badan Secara Alami dengan 5 Langkah Sederhana

Buat kamu yang memiliki badan size plus, pasti ada dong keinginan untuk menurunkan berat badan. Bukan hanya sekadar untuk lebih kurus, tetapi lebih terutama untuk alasan kesehatan. Banyak sekali program diet yang diperuntukkan bagi orang-orang yang ingin menurunkan berat badan dengan cara sehat. Kamu perlu tahu nih diet mana yang cocok untuk kamu ikuti. Selain mengikuti program diet, ada baiknya kamu juga belajar untuk menerapkan pola hidup sehat sebagai gaya hidup. Berikut ini ada beberapa langkah menurunkan berat badan secara alami yang bisa kamu ikuti. Simak baik-baik ya!

Perbanyak Konsumsi Serat Merupakan Salah Satu Cara Menurunkan Berat Badan

Menurut penelitian dari American Heart Association, mengonsumsi 30 gram serat dalam sehari itu hampir setara dengan menjalani program diet. Rutin mengonsumsi serat berdampak pada berat badan yang bisa menurun serta meningkatkan kesehatan jantung. Kamu bisa nih membiasakan makan dengan makanan tinggi serat. Misalnya, kamu bisa menyantap oatmeal sebagai menu sarapanmu sebelum beraktivitas.

Ganti Daging dengan Protein Nabati

Menurunkan berat badan dengan menjadi vegetarian tentu bukan hal mudah. Apalagi buat kamu yang agak susah lepas dari daging. Protein nabati bisa menjadi alternatif pengganti daging. Sumber protein nabati yang bisa kamu konsumsi sebagai pengganti daging antara lain kacang hitam dan jamur. Para vegetarian sudah terbiasa mengganti menu daging dengan jamur loh. Jamur ternyata bisa menggantikan setengah porsi daging sapi yang biasa kamu konsumsi.

Menurunkan Berat Badan dengan Cara Mengontrol Asupan Protein dalam Sehari

Hal terpenting lainnya adalah mengontrol konsumsi protein dalam satu hari. Perempuan membutuhkan 46 gram protein setiap harinya. Jika protein yang dikonsumsi terlalu banyak, kelebihan protein hanya akan disimpan dalam bentuk lemak. Jadi, bisa dibayangkan kan kalau lemak dalam tubuhmu bisa bertambah jika terlalu banyak makan protein. Yuk, mulai rajin pilih menu untuk mengontrol protein.

Jangan Lupa Makan Aneka Sayuran Hijau

Kamu juga perlu mengonsumsi aneka sayuran. Ini salah satu cara menurunkan berat badan yang efektif. Sayuran yang mengandung magnesium dapat membuat kadar insulin dan gula darah rendah. Dengan begitu, berat badan pun cenderung lebih stabil dan mudah dikontrol. Contoh sayuran dengan kandungan magnesium cukup tinggi antara lain bayam dan sayuran hijau gelap lainnya. Nah, kamu sudah sering makan sayur belum nih?

Hindari Mengonsumsi Minuman Soda

Minuman soda memang enak dan menyegarkan. Namun, kamu harus tahu nih bahaya di balik kenikmatan minuman soda. Minuman soda kemasan mengandung 240 kalori di setiap 20 ons porsinya dengan nilai gizi nol. Jadi, jangan terlalu sering mengonsumsi minuman soda ya. Sebaiknya kamu perbanyakan konsumsi air putih sehari-hari. Air putih tentu memiliki manfaat jauh lebih baik daripada minuman soda.

Langkah tadi merupakan cara menurunkan berat badan secara alami yang paling mudah untuk kamu lakukan. Tentu masih bayak cara lain yang bisa membantumu. Ada baiknya kamu juga berkonslitasi ke ahli gizi saat memutuskan untuk diet ya. Ingatlah untuk selalu konsultasikan masalah kesehatan ke orang yang ahli di bidangnya. Diet sehat, hidup sehat! l> 

Mulai Chat
Chat Fabi
Chat dengan Fabi